Di Keroyok Orang Tak Dikenal SA Alami Luka Robek Di Punggung

Lampung — Mediagerbangnusa.com. Kota Metro. Pada hari Sabtu tanggal 12 september 2020 sekira pukul 22:00 wib di jalan Al-Muttaqin 2, 16 C Kota Metro. Telah terjadi pengeroyokan dan Tindak kekerasan terhadap 2 (dua) siswa SMK yang masih di bawah umur sehingga mengakibatkan Kedua korbannya yang berinisial (SA) 16 tahun Warga Desa Gunung Raya Kecamatan Marga Sekampung kab. Lampung Timur yang Sekolah di SMK Gajah Mada Metro, dan kost di Ganjar Asri RT 14 RW 02, dan (TW) 16 tahun siswa SMK Perintis yang kost di 16C belakang Lembah Dempo Sungkai Utara. Mengalami luka tusuk dan memar-memar.

Menurut keterangan teman korban kepada media ini bahwa” korban mengalami luka tusuk dan memar-memar di bagian belakang. Untuk di bagian depan dada dan perut juga memar merah, sampai muka nya pun lebam bahkan bibir hidung kemudian dagu berdarah. Kedua korban hampir tak sadarkan diri akibat dikeroyok orang yang tak dikenal tersebut. Kedua korban sempat berlari menyelamatkan diri dari tempat kejadian, meminta pertolongan, kepada teman-teman nya untuk meminta antarkan ke POLRES METRO.

Dengan luka yang serius di alami kedua korban, akhirnya teman-teman korban membawa kedua korban ke RSUD UMUM Metro terlebih dahulu untuk berobat, kemudian selesai berobat langsung ke Polres Metro untuk melaporkan kejadian yang menimpa teman kami ini ,”ujar teman korban.

Pada saat sedang berada di Di RS Penjaga Kos, menghubungi teman korban dan mengatakan” nanti pelaku pengeroyokan tersebut pada jam 01:00 malam ini akan menyerbu lagi, ke kosan” ujar penjaga kos lewat via HP.

Demi keamankan dan kenyamanan kedua korban, langsung meminta antar teman-temanya ke Polres Metro, untuk Melaporkan masalah terjadinya Pengeroyokan yang di alaminya.

SementaraPaman korban( Halid) saat di wawancara media ini via Tlpn mengatakan” mengenai musibah yang menimpah keponakan nya saya ini, saya mengharapakan kepada pihak Penegak Hukum khususnya pihak kepolisian Resor Kota Metro agar secepatnya menangkap dan memproses pelaku yang melukai Keponakan saya saya (Sandi Aditya)dan Temannya secara Hukum” tegas Paman salah satu korban.(ali unus)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *